Ini adalah jembatan paling modern yang pernah aku lihat di Indonesia ketika mengunjungi kota Tenggarong, Kabupaten propinsi Kutai Kertanegara. Jembatan yang indah selain jembatan Ampera di Palembang dan jembatan Suramadu di Surabaya. Untuk mengunjungi jembatan ini kita dapat menempuhnya selama kurang lebih satu jam dari kota Samarinda (Ibukota Kalimantan Timur).
Jembatan ini membentang perkasa di atas sungai mahakam yang menghubungkan kota samarinda dengan kota tenggarong. Sekilas jembatan ini mengingatkan pada bentuk jembatan San Fransisco yang ada di Amerika. Jembatan ini terdiri dari dua buah pilar utama yang berbentuk gawang yang diperkokoh oleh kolom horizontal kemudian pilar utama tersebut menghubungkan tiap-tiap bagian jembatan dengan kabel baja yang gedenya minta ampun. Disalah satu sisi jembatan juga dihiasi dengan taman bermain yang dilengkapi dengan arena panjat tebing, arena skate-board, panjat tebing maupun tempat duduk untuk santai di pinggir sungai mahakam.
Pemandangan ketika melintasi jembatan pun sangat indah sekali, pulau kumala yang merupakan pulau wisata yang terletak di dekat jembatan pun terlihat dengan jelas apalagi view dari salah satu stadion terbesar dan modern di Indonesia (stadion kudunga) pun merupakan pemandangan yang tak akan mungkin kita lewatkan ketika menyeberang jembatan. Malam hari adalah waktu yang tepat untuk mendapatkan pemandangan sempurna, kerlap-kerlip lampu yang terpasang di kabel penghubung dan di pilar utama menjadikan pemandangan luar biasa di atas sungai mahakam yang juga dihiasi pantulan sinar dari atas jembatan.
Jadi rugi kalau ke Kalimantan Timur tanpa mengunjungi salah satu icon kota tenggarong ini selain tempat wisata lain di kalimantan timur, berfoto sebagai oleh-oleh untuk di-upload di jejaring media pun pastinya menjadi hal yang wajib.
9 comments:
Tenggarong emang hebat dalam pembangunan
Yusuf Harfi : mungkin karena tenggarong adalah salah satu kabupaten terkaya di Indonesia sob...
foto yang paling atas mantap sob
rumput dan ilalang : cie, comment dari fotrograper propesional...
Ternyata Tenggarong sekarang sudah maju ya, kotanya para raja2 tuh kalau enggak salah.
Made Budi : mantep bnget dech tenggarong...iya bnyak bangunan para raja
Pembuktian Salah satu derah maju
Ghe o Ghe : yes gan, salah satu daerah kaya
Ghe o Ghe : tul gan
Posting Komentar